Sunday, December 29, 2019
Home Uncategorized KAPOLRES BANGKEP KEMBALI BERKUNJUNG DI POLSEK BANGGAI DALAM RANGKA PENGECEKAN PERSONIL DAN...

KAPOLRES BANGKEP KEMBALI BERKUNJUNG DI POLSEK BANGGAI DALAM RANGKA PENGECEKAN PERSONIL DAN KOORDINASI DENGAN PEMERINTAH DAERAH SERTA TOKOH MASYARAKAT UNTUK MENCIPTAKAN SITUASI YANG AMAN DAN KONDUSIF

Kepala Kepolisian Resor Banggai Kepulauan AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK melakukan pengecekan di Polsek Banggai, Selasa (14/3/2017). Kedatangan Kapolres Bangkep AKBP HERU PRAMUKARNO,SIK sejak senin kemarin dimaksudkan dalam rangka meninjau secara langsung pelaksanaan tugas para personil yang ada di Polsek Banggai dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Selain itu, keberadaan Polsek Banggai di kabupaten Banggai Laut yang masih merupakan wilayah hukum Polres Bangkep juga mendapatkan perhatian yang serius oleh Kapolres Bangkep AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif. Oleh karena itu, setelah pelaksanaan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Banggai Kepulauan tahun 2017 yang menjadi fokus utama Kapolres Bangkep selama ini, yang pelaksanaannya telah berjalan dengan aman dan kondusif, sehingga pada kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik untuk melakukan kunjungan dalam rangka pengecekan dan peninjauan terhadap wilayah kabupaten Banggai Laut tentang situasi Kamtibmas yang ada.

Dalam kegiatan tersebut, selasa (14/3/2017) sekitar pukul 08.00 wita, Kapolres Bangkep AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK memimpin pelaksanaan apel pagi yang diikuti oleh seluruh personil Polsek Banggai, bertempat di lapangan apel Polsek Banggai. Dalam arahannya, Kapolres menyampaikan agar seluruh personil untuk meningkatkan disiplin dalam pelaksanaan tugas serta dapat menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan terkendali. Kapolres juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh personil Polsek Banggai yang selama ini telah melaksanakan tugas dengan baik. Diakhir arahannya, Kapolres Bangkep menekankan agar seluruh personil tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun terutama dalam mengkonsumsi minuma keras (Miras) maupun Narkoba.

Setelah pelaksanaan apel, Kapolres Bangkep yang didampingi Kapolsek Banggai AKP ABDILAH MASIA, SH juga melakukan pertemuan dengan Bupati Banggai Laut Drs. H. WENNY BUKAMO guna meningkatkan koordinasi dengan pemerintah daerah dalam rangka membahas tentang situasi Kamtibmas di wilayah kabupaten Banggai Laut. Kapolres Bangkep AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK juga akan menjadwalkan pertemuan dengan Ketua DPRD kabupaten Banggai Laut serta tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat yang ada di kab. Banggai Laut guna menjalin silaturrahmi dan sinergitas yang baik dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah kabupaten Banggai laut. (Sumber : Humas Polres Bangkep - www.polresbangkep.com )

0 Reviews

Write a Review













LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Kurangi Kriminalitas Polsek Banggai Melaksanakan Patroli Malam Jelang Natal dan Tahun Baru

Tribratanews.suteng.polri.go.id - Untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru Polsek Banggai melaksanakan giat patroli malam....

Minimalisir Kecelakaan Sat Lantas Polsek Banggai Sapu Jalan Raya

Tugas pokok satuan lalu lintas ialah menjaga agar para pengguna jalan tetap tertib. Selain itu, mereka juga harus menjadi keselamatan dan...

Sat Pol Air Polres Bangkep Lakukan Sambang Pesisir Desa Bongganan.

Pada hari ini Selasa tanggal 10 Desember 2019, Kasat Pol Air Iptu Arsul Rumambi bersama 2 orang...

Bhabinkamtibmas Polsek Totikum Sambang ke Warga dan Menyampaikan Pesan Kamtibmas

Peran aktif Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan masyarakat adalah suatu keharusan, dengan aktif disetiap kegiatan seorang Bhabinkamtibmas dapat mengetahui informasi dan permasalahan di...