Pasca pelaksanaan Voting day dan pleno terbuka rekapitulasi, penetapan dan pengumuman hasil penghitungan suara Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Banggai Kepulauan tahun 2017 di tingkat kabupaten, yang berlangsung aman dan kondusif, Kepolisian Resor Bangkep menggelar apel konsolidasi, bertempat di Lapangan apel Mako Polres Banggai Kepulauan, Kamis (23/2/2017). Apel konsolidasi yang dimulai sekitar pukul 09.00 wita ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Banggai Kepulauan AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK dan turut dihadiri oleh Seluruh perwira Polres Bangkep, Pabung Kodim 1308/LB KAPTEN INF. SUTIKNO serta peserta apel yang terdiri dari personil TNI, BKO Brimob Polda Sulawesi Tengah, Brimob Polda Kalimantan Timur, Personil BKO Polres Banggai, personil Polres Bangkep dan Dinas Perhubungan kabupaten Bangkep.
Dalam arahannya, Kapolres Banggai Kepulauan AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK mengungkapkan bahwa pelaksanaan tahapan Pilkada hingga pada kegiatan pleno kemarin yang berlangsung aman, lancar dan kondusif tidak terlepas dari dukungan seluruh personil TNI-Polri, Pemerintah daerah, instansi terkait, seluruh masyarakat maupun para tokoh politik yang dapat bersinergi dengan baik dalam mensukseskan pilkada yang aman dan damai. Kepada seluruh personil baik itu TNI-Polri maupun instansi lain yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Banggai Kepulauan tahun 2017, Kapolres Banggai Kepulauan memberikan apresiasi serta ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kinerja dan kerjasama yang baik dalam kegiatan pengamanan.
Selain itu, Kapolres Banggai Kepulauan AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK juga mengingatkan kepada seluruh personil bahwa pelaksanaan tahapan Pilkada belum usai. “Untuk itu mari kita bersama-sama tetap menjaga situasi yang kondusif ini dan tetap melakukan tugas dengan sebaik-baiknya serta selalu menjaga kesehatan tubuh sehingga seluruh rangkaian pelaksanaan kegiatan Pilkada dapat terlaksana dengan sukses dan kondusif”, ungkap Kapolres. Sementara itu, personil BKO Polres Banggai yang berjumlah sebanyak 43 personil akan diberangkatkan menuju kesatuan Polres Banggai di Luwuk, pada hari ini dengan menggunakan kapal feri secara bersamaan. Sedangkan personil TNI Kompi C 714/Sintuwu Maroso, BKO Brimob Polda Sulawesi Tengah dan Brimob Polda Kalimantan Timur tetap melaksanakan tugas rutin seperti patroli, penjagaan di kantor KPUD dan Panwaslih kab. Bangkep dan kegiatan lainnya sehubungan dengan pengamanan Pilkada 2017.
Di akhir sambutan, Kapolres Bangkep AKBP HERU PRAMUKARNO, SIK menitipkan pesan kepada seluruh personil Polres Banggai,” sampaikan salam hormat saya untuk keluarga yang telah ditinggalkan selama beberapa hari dan rekan-rekan yang ada di Polres Banggai, semoga rekan-rekan sekalian dapat kembali dengan selamat sampai ditujuan”, ucap pesan Kapolres. ( sumber : Humas Polres Bangkep – www.polresbangkep.com )