Polres Bangkep - Tidak hanya melakukan pengecekan kesiapan personil di setiap Pos Pengamanan maupun Pos Pelayanan dalam pelaksanaan Operasi Lilin 2017, melainkan Polres Banggai Kepulauan melalui Ketua Bhayangkari Cabang Bangkep Ny WINDY IDHAM juga memberikan kepedulian terhadap personil yang melaksanakan tugas. Salah satu bentuk kepedulian yang dilakukan, Ketua Bhayangkari Cabang Bangkep bersama Pengurus Bhayangkari memberikan bingkisan kepada seluruh personil gabungan yang sedang bertugas di Pos Pengamanan dan Pos Pelayan, khususnya jelang kegiatan pengamanan malam pergantian tahun, Minggu (31/12/2017).
Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Kapolres Bangkep AKBP IDHAM MAHDI, SIK, MAP sembari memberikan motivasi dan apresiasi kepada seluruh anggota yang melaksanakan tugas.
Pemberian bingkisan ini sebagai bentuk kepedulian serta simpatik dari Ketua Bhayangkari serta para pengurus Bhayangkari cabang Bangkep kepada para petugas baik dari TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Dinas Kesehatan dan instansi terkait lainnya yang sedang melaksanakan tugas dalam Operasi Lilin 2017. Kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk dukungan pengurus Bhayangkari Cabang Bangkep atas kinerja Polri khususnya jajaran Polres Bangkep, dalam melaksanakan tugasnya sebagai penegak hukum, pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
“Kiranya apa yang kita berikan ini dapat memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh personil yang bertugas di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan dalam memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat,” ucap Ketua Bhayangkari Cabang Bangkep Ny. WINDY IDHAM.
Humas Polres Bangkep - www.polresbangkep.com